Alasanku Memilih SMAN 68 Jakarta

Assalamu’alaikum Wr. Wb.


Selamat datang di blogku... Kita kenalan dulu yuk! Namaku Eredita Nadira Hutomo, panggil aja Ere. Aku ini perempuan 14 tahun yang bisa dibilang pendek. Alhamdulillah tahun ini aku menjadi murid SMAN 68 Jakarta. Kalian pasti penasaran kenapa milihnya SMAN 68 Jakarta? Padahal ada banyak SMAN di dekat rumah? Kalau mau tau, yuk baca alasanku memilih SMAN 68 Jakarta. Let’s Go.....

Jadi, pertama – tama aku kasih tau dulu dong dari SMP mana. Waktu SMP, aku bersekolah di SMPN 2 Jakarta, salah satu sekolah unggulan di Johar Baru, walaupun belum setara dengan SMPN 115, 216, 77, dll. SMPN 2 termasuk sekolah yang memiliki prestasi cukup banyak, baik dibidang akademis maupun non-akademis. Karena SMPN 2 cukup bagus (walaupun se-Johar Baru) maka ketika aku kelas 1, aku merasa nilai – nilaiku bagus dan selalu naik sehingga aku merasa tidak perlu rajin belajar. Begitu pun di kelas 2, nilai – nilaiku yang semakin bagus membuatku bertambah rasa malasnya.

Tetapi, ketika kelas 3 aku sadar kalau sebentar lagi akan masuk SMA dan tidak bisa santai – santai lagi, apalagi ketika aku lihat nilai teman – teman yang semakin meningkat. Kemudian aku mencari – cari info SMA Negeri yang bagus. Aku juga bertanya kepada orang tua agar tidak salah memilih sekolah. Lalu orang tuaku menyarankan masuk SMA Negeri 68 Jakarta karena katanya banyak alumni SMAN 68 yang diterima di PTN favorit, seperti UI, ITB, UGM, dll. Aku pun mencari lebih lanjut tentang SMAN 68 dan ternyata benar kata orang tuaku. Banyak sekali alumni SMAN 68 yang diterima PTN favorit, bahkan lebih dari setengah jumlah muridnya diterima di PTN favorit, baik dari jalur tes maupun undangan. SMAN juga banyak sekali prestasi – prestasi di bidang akademis dan non-akademis.

Oleh karena itu, di kelas 3 aku belajar semaksimal mungkin serta diiringi doa kepada Allah SWT. karena aku tau untuk masuk SMAN 68 Jakarta bukan hal yang mudah. Singkat cerita, aku melaksanakan UN SMP dengan lancar dan ketika nilai UN SMP diberikan aku senang sekali karena hasilnya lumayan bagus. Kemudian aku mendaftar di PPDB Online dan alhamdulillah akhirnya diterima di SMAN 68 dengan jurusan IPS.

Lalu, alasan lain aku memilih SMAN 68 Jakarta karena aku ingin merubah sikapku menjadi lebih baik. Aku ingin lebih rajin dan disiplin. Dan dengan adanya kegiatan keagamaan yang diadakan di SMAN 68 aku berharap dapat lebih rajin beribadah kepada Allah SWT. Di SMAN 68 aku juga ingin merasakan bersekolah, belajar, dan bersosialisasi di lingkungan baru dengan teman – teman baru dalam suasana baru.

Sepertinya sampai disini aja alasanku memilih SMAN 68 Jakarta. Dan untuk adik – adik yang ingin masuk SMA, jangan ragu - ragu untuk masuk SMAN 68 Jakarta. Berusaha semaksimal mungkin dan jangan lupa berdoa kepada Allah SWT. Juga jangan lupa minta doa orang tua agar dilancarkan usahanya. Insyaallah doa kalian terkabul.

Terima kasih atas kesabaran membaca blogku yang panjang. Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Haji Agus Salim

Obor Asian Games 2018